Wujudkan Transportasi Internal Ramah Lingkungan, UGM Operasikan Sepeda Kampus

Rencana Induk Pengembangan Kampus (RIPK) Universitas Gadjah Mada 2005-2015 memberikan arah pada pengembangan kawasan educopolis ialah suatu lingkungan yang kondusif untuk proses pembelajaran dalam konteks pengembangan kolaborasi multidisiplin dan tanggap terhadap isu ekologi. Kebijakan pengelolaan layanan sepeda kampus merupakan salah satu perwujudan dari visi tersebut. Penggunaan sepeda di dalam lingkungan kampus, di samping menyehatkan jasmani, juga diharapkan akan meningkatkan silaturahmi antarmahasiswa sebagai calon pemimpin bangsa pada berbagai bidang keahlian. read more