Sabtu (20/11) Pusat Studi Lingkungan Hidup (PSLH) UGM mengadakan pembukaan pelatihan AMDAL Penilai Angkatan 89. Kegiatan tersebut dilakukan di ruang kelas lantai 3 PSLH UGM, pelatihan yang diikuti oleh 32 orang peserta dari DLH dan perusahaan swasta, pelatihan tersebut dibuka oleh Kepala Bidang Pelatihan dan Kerjasama yaitu Dr. Endang Astuti, M.Si. beliau mewakili Kepala PSLH UGM yang tidak bisa hadir untuk membuka kegiatan Pelatihan tersebut.
Pelatihan AMDAL Penilai bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada peserta pelatihan agar mampu mengkaji dan menilai dokumen AMDAL secara teknis. Dokumen AMDAL yang terdiri dari Kerangka Acuan (KA), Analisis Dampak Lingkungan Hidup (ANDAL), Rencana Pengelolaan Lingkungan Hidup (RKL) dan Rencana Pemantauan Lingkungan Hidup (RPL), dokumen tersebut mampu dikaji oleh Peserta Pelatihan setelah mengikuti kegiatan Pelatihan ini dan sebagai bentuk pembekalan bagi peserta dalam mengkaji dan menilai dokumen AMDAL yang sesuai dengan kurikulum yang terbaru.