Pada tanggal 15 februari 2022 lalu, seekor gajah sumatera (Elephas maximus sumatranus) tertangkap kamera sedang menyeberangi jalan tol ruas Pekanbaru-Dumai, Riau. Menurut keterangan manajer cabang Tol Pekanbaru-Dumai, gajah menerobos pagar dan melintas di ruas tol Kilometer (Km) 73. Pada malam harinya telah turun hujan yang lebat, sehingga terowongan pada km. 72 yang merupakan aliran air, tertutup oleh limpahan air hujan sampai menutup terowongan.
Kepala Bidang Teknis Konservasi Sumber Daya Alam di BBKSDA Riau M Mahfud mengatakan, gajah yang menerobos ruas tol Pekanbaru-Dumai itu bernama Condet. Condet adalah salah satu dari 40 gajah di Suaka Margasatwa (SM) Giam Siak. Saat itu, Condet diduga sedang dalam perjalanan dari SM Giam Siak menuju SM Balai Raja.