UGM menerima bantuan 500 bibit pohon Meranti Merah (Shorea leprosula) dari PT. Astra Internasional, Senin (20/2). Penyerahan dilakukan secara simbolis dengan penanaman bibit pohon oleh Ketua AFCO (Astra Affiliated Company) Yogyakarta, Abed Mesah dan Rektor UGM, Prof. Ir. Sudjarwadi, M.Eng., Ph.D., diikuti sejumlah pejabat di kedua belah pihak di Area Konservasi Selatan Kampus Diploma Ekonomika dan Bisnis UGM.
Ketua AFCO Yogyakarta, Abed Mesah mengatakan program pemberian bantuan bibit pohon dan penanaman pohon merupakan salah satu upaya yang dilakukan Astra untuk menjaga kelestarian lingkungan. Pada tahun 2012, secara nasional Astra telah mentargetkan penanaman pohon sebanyak 550.000 pohon.
“Kami berharap dengan bantuan dan penanaman pohon ini Astra dan UGM bisa terus bersinergi dan juga peduli terhadap lingkungan serta dapat mendukung program pemerintah dalam mewujudkan 1 Miliar pohon,” jelasnya.
Dalam kesempatan tersebut Rektor UGM menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan yang di berikan PT. Astra Internasional. Ia juga berharap Astra tidak hanya gencar memberikan bantuan bibit pohon ke berbagai pihak, tetapi juga dapat mengembangkan produk kendaraan bermotor yang ramah terhadap lingkungan. “Harapannya Astra juga bisa mengembangkan kendaraan yang ramah lingkungan,” katanya.
Masih ditempat yang sama, Direktur Pemeliharaan dan Pengelolaan Aset (PPA) UGM, Dr. Ing., Singgih Hawibowo, menyebutkan bahwa lahan terbuka di Selatan Kampus Diploma Ekonomika dan Bisnis memang dirancang menjadi area konservasi. Hal tersebut merupakan salah satu langkah yang ditempuh UGM untuk menambah lahan hijau di kawasan kampus.
Kampus UGM memiliki luas sekitar 198 hektar. Dari luasan tersebut 30 persennya telah dialokasikan menjadi ruang terbuka hijau. “Tiga puluh persen lahan terbuka yang ada sebagian besar sudah ditanami. Namun, saat ini perlu diefektifkan dengan menambah vegetasi di area-area yang masih kosong,” tuturnya.
Sumber: Humas UGM